Kue Putu Ayu
Bahan - bahan
• ¼ kg telur
• ½ kg tepung protein sedang
• 1 sachet susu bubuk
• 1 bungkus vanili
• 1 sdt ovalet
• ½ kg gula pasir
• 2 gelas santan kental
• parutan kelapa
• pewarna makanan sesuai selera
• tepung maizena
• minyak goreng
Cara membuat
01. Masukkan telur dan gula ke dalam wadah kemudian mixer pada kecepatan maksimal hingga berjejak
02. Masukkan 1 sdt ovalet dan 1 bungkus vanili ke dalam adonan gula dan telur, aduk hingga rata
03. Masukkan santan kental ke dalam adonan, aduk hingga rata
04. Ayak tepung dan susu bubuk, kemudian masukkan ke dalam adonan secara sedikit demi sedikit lalu aduk hingga tercampur rata
05. Masukkan pewarna sesuai selera
06. Pada wadah lain, masukkan parutan kelapa, garam, dan tepung maizena aduk hingga rata lalu kukus sebentar menggunakan kukusan.
06. Setelah parutan kelapa di kukus angkat, kemudian dinginkan
07. Sambil menunggu parutan kelapa dingin olesi cetakan putu ayu menggunakan minyak
08. Masukkan parutan kelapa ke dalam cetakan kemudian tekan² hingga memadat agar parutan kelapa tidak mudah ambyar
09. Masukkan adonan kue putu ayu ke dalam cetakan yang sudah ada parutan kelapanya
10. Sambil memasukkan adonan ke dalam wadah, panaskan kukusan pada bagian tutupnya di kasih serbet agar uap air tidak menetes pada adonan saat pengukusan
11. Kukus adonan yang selama ± 30 menit menggunakan api sedang
12. Setelah ± 30 menit keluarkan kue putu ayu dari kukusan, keluarkan dari cetakan selagi panas agar mudah di terkelupas dari cetakannya
13. Tunggu hingga dingin, kue putu ayu siap di sajikan.
Baca selengkapnya :
Komentar
Posting Komentar